Sarjana Hukum
Gelar Lulusan
S.H. (Sarjana Hukum)
Akreditasi
Unggul
Lama Studi / Beban Studi
7-8 Semester / 144 sks
Tentang Program Studi Hukum
Program Studi Sarjana Hukum di Universitas Nasional menawarkan keunggulan melalui pendekatan interdisipliner dan kurikulum yang dirancang untuk menjawab tantangan hukum kontemporer. Dengan fokus pada tiga konsentrasi utama—Hukum Pidana, Hukum Perdata, dan Hukum Tata Negara—program ini membekali lulusan dengan pemahaman mendalam tentang teori hukum serta keterampilan praktis yang relevan di berbagai sektor, seperti peradilan, bisnis, dan pemerintahan.
Sebagai disiplin ilmu yang berperan dalam menciptakan keadilan dan ketertiban, studi hukum di Universitas Nasional memberikan landasan kuat bagi mahasiswa untuk memahami sistem hukum secara komprehensif, mulai dari dasar-dasar hukum hingga implementasi dalam praktik hukum modern.
Sebagai salah satu program studi hukum tertua di Jakarta, Fakultas Hukum Universitas Nasional telah membuktikan eksistensinya melalui inovasi kurikulum dan kemitraan strategis, menjadikannya pilihan utama bagi calon mahasiswa yang berkomitmen pada profesi hukum dan penegakan keadilan..
Visi:
Menjadi Program Studi yang unggul di bidang Pendidikan, Penelitian dan Pengabdian serta Pengembangan Ilmu Hukum bidang hukum keperdataan, hukum pidana dan hukum ketatanegaraan yang responsif terhadap dinamika perubahan zaman dan tantangan global pada tahun 2030.
Misi:
- Menyelenggarakan pendidikan tinggi hukum yang berkualitas berlandaskan pada nilai akademis, etika dan budaya dalam proses belajar mengajar yang mengasilkan sarjana hukum yang berintelektualitas tinggi, memiliki kompetensi di bidang hukum keperdataan, hukum pidana dan hukum ketatanega berbudi pekerti luhur, profesional, berjiwa wirausaha, menjunjung tinggi nilai keadilan, serta mampu bersaing secara global;
- Mengembangkan penelitian yang inovatif dan berkelanjutan di bidang ilmu hukum, khususnya di bidang hukum keperdataan, hukum pidana dan hukum ketatanegaraan secara kontekstual yang berorientasi pada kebutuhan masyarakat tingkat nasional dan internasional;
- Mendarmabaktikan keahlian hukum kepada masyarakat melalui penyuluhan hukum, pelayanan konsultasi hukum dan bantuan hukum secara profesional;
- Menyelenggarakan tata kelola pendidikan tinggi hukum berkualitas dan pengembangan kelembagaan melalui kerjasama Tridharma Perguruan Tinggi dengan berbagai instansi pemerintah dan swasta di tingkat nasional dan internasional.
Tujuan Program Studi Hukum
- Menghasilkan lulusan yang berkarakter dan berintegritas, berintelektualitas tinggi, memiliki kompetensi ilmu hukum, khususnya di bidang hukum keperdataan, hukum pidana dan hukum ketatanegaraan, berbudi pekerti luhur, profesional, berjiwa wirausaha, menjunjung tinggi nilai keadilan, serta mampu bersaing secara global;
- Menghasilkan penelitian yang inovatif dan berkelanjutan serta memberikan solusi efektif dalam pengembangan ilmu hukum, khususnya di bidang hukum keperdataan, hukum pidana dan hukum ketatanegaraan yang berorientasi pada kebutuhan masyarakat di tingkat nasional maupun internasional;
- Tercapainya kegiatan pengabdian pada masyarakat untuk menerapkan ilmu hukum dalam rangka peningkatan akses pada keadilan dan perlindungan hukum bagi masyarakat melalui penyuluhan hukum, konsultasi hukum dan bantuan hukum;
- Tercapainya tata kelola dan kelembagaan pendidikan tinggi hukum berkualitas yang selaras dengan kuantitas kerjasama di bidang hukum dengan pemerintah, lembaga pendidikan tinggi, dunia industri dan masyarakat, baik di tingkat nasional maupun internasional.
Profil Lulusan Program Studi Hukum
- Analis Hukum : Lulusan Program Studi Hukum memiliki kemampuan dan keterampilan dalam menganalisa, mengevaluasi dan menyusun peraturan perundang-undangan dan dokumen hukum berdasarkan pengetahuan dan pemahamannya di bidang ilmu hukum, khususnya hukum keperdataan, hukum pidana, dan hukum ketatanegaraan yang berlandaskan pada kode etik.
- Praktisi Hukum : Lulusan Program Studi Hukum memiliki kemampuan dan keterampilan dalam menerapkan pengetahuan hukum dalam memecahkan berbagai permasalahan hukum berdasarkan pengetahuan dan pemahamannya di bidang ilmu hukum.
- Perancang Hukum (Legal Drafter) : Lulusan Program Studi Hukum memiliki kemampuan membuat dan menyusun peraturan perundang-undangan atau menyusun kontrak/ perjanjian dengan dasar pengetahuan ilmu dan perancangan perundang-undangan, hukum perikatan dan teknik penyusunan kontrak.
- Peneliti Hukum (Legal Researcher): Lulusan Program Studi Hukum memiliki kemampuan untuk mengidentifikasi, menemukan, dan menganalisa informasi hukum untuk memecahkan permasalahan hukum berdasarkan pengetahuannya di bidang ilmu hukum, khususnya hukum keperdataan, hukum pidana dan hukum ketatanegaraan dengan dasar pengetahuan metode penelitian hukum, sosiologi hukum, antropologi hukum, etika hukum dan filsafat hukum.
Distribusi Mata Kuliah
Peminatan Program Studi S1 Hukum
- Hukum Perdata dan Hukum Bisnis
- Hukum Pidana
- Hukum Tata Negara dan Hukum Administrasi Negara
- Semester 1
- Semester 2
- Semester 3
- Semester 4
- Semester 5
- Semester 6
- Semester 7
- Semester 8
| No | Kode MK | Mata Kuliah (MK) | Jumlah SKS |
|---|---|---|---|
| 1 | SH251401 | Pengantar Ilmu Hukum | 3 |
| 2 | SH251402 | Pengantar Hukum Indonesia | 3 |
| 3 | SH251403 | Ilmu Negara | 2 |
| 4 | SH251404 | Sosiologi Hukum | 2 |
| 5 | SH251405 | Antropologi Hukum | 2 |
| 6 | MKU250101 | Pendidikan Agama | 2 |
| 7 | MKU250103 | Pendidikan Kewarganegaraan | 2 |
| 8 | MKU250201 | Bahasa Inggris/Toefl | 2 |
| No | Kode MK | Mata Kuliah (MK) | Jumlah SKS |
|---|---|---|---|
| 1 | SH252406 | Hukum Perdata | 3 |
| 2 | SH252407 | Hukum Pidana | 3 |
| 3 | SH252408 | Hukum Tata Negara | 3 |
| 4 | SH252409 | Hukum Islam | 2 |
| 5 | SH252410 | Hukum Administrasi Negara | 2 |
| 6 | SH252411 | Hukum Konstitusi | 2 |
| 7 | SH252412 | Hukum dan Hak Asasi Manusia | 2 |
| 8 | SH252413 | Hukum Internasional | 2 |
Enhance user experience with Advanced Tabs, allowing seamless content navigation. Organize information efficiently while keeping the interface clean and interactive. Perfect for FAQs, product details, or multi-section content.
Enhance user experience with Advanced Tabs, allowing seamless content navigation. Organize information efficiently while keeping the interface clean and interactive. Perfect for FAQs, product details, or multi-section content.
Enhance user experience with Advanced Tabs, allowing seamless content navigation. Organize information efficiently while keeping the interface clean and interactive. Perfect for FAQs, product details, or multi-section content.
Enhance user experience with Advanced Tabs, allowing seamless content navigation. Organize information efficiently while keeping the interface clean and interactive. Perfect for FAQs, product details, or multi-section content.
Enhance user experience with Advanced Tabs, allowing seamless content navigation. Organize information efficiently while keeping the interface clean and interactive. Perfect for FAQs, product details, or multi-section content.
Enhance user experience with Advanced Tabs, allowing seamless content navigation. Organize information efficiently while keeping the interface clean and interactive. Perfect for FAQs, product details, or multi-section content.
Prospek Kerja (Profil Lulusan)
Program Studi Hukum di Universitas Nasional menawarkan berbagai prospek karir yang luas dan menjanjikan, tergantung pada spesialisasi yang dipilih oleh mahasiswa dalam bidang hukum. Jurusan hukum membuka peluang di berbagai sektor, termasuk peradilan, pemerintahan, bisnis, dan advokasi.
Berikut adalah beberapa prospek karir bagi lulusan Program Studi Hukum berdasarkan bidang keahlian:
- Hukum Perdata: Notaris, pengacara perdata, konsultan hukum bisnis, legal officer di perusahaan, serta ahli hukum properti dan kontrak.
- Hukum Bisnis – Pengacara Hukum Bisnis, Konsultan Hukum Bisnis, Hakim atau Arbiter di Bidang Hukum Bisnis, Legal Counsel di Perusahaan.
- Hukum Pidana: Jaksa, pengacara pidana, penyidik kepolisian, hakim, konsultan hukum pidana, serta profesi di lembaga penegak hukum lainnya.
- Hukum Tata Negara: Hakim tata usaha negara, advokat hukum administrasi negara, birokrat di kementerian atau lembaga pemerintahan, serta konsultan kebijakan publik.
Dengan kurikulum yang relevan dan akreditasi unggul, Program Studi Hukum Universitas Nasional membekali lulusannya dengan keterampilan hukum yang kuat untuk bersaing di tingkat nasional maupun internasional.
Waktu Perkuliahan (Kelas Reguler)
- Senin s/d Jumat , 08.00 s/d 17.00 (Opsional sesuai Jadwal Perkuliahan)
Waktu Perkuliahan (Kelas Karyawan)
- Senin s/d Jumat, 18.30 s/d 21.50 (Opsional sesuai Jadwal Perkuliahan)
Lokasi Kampus
- Kampus Utama Pejaten, Jl. Sawo Manila, Pejaten Ps. Minggu Jakarta 12520, Blok 4 Lantai 3
Lokasi Laboratorium
- Jl. Bambu Kuning No.8, RT.4/RW.1, Jati Padang, Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12540
Informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru
SK Hukum
-News-
Organisasi Kemahasiswaan
Wadah bagi mahasiswa Fakultas Hukum UNAS untuk berorganisasi, mengasah keterampilan, serta berkontribusi dalam dunia hukum
Wadah bagi mahasiswa Fakultas Hukum UNAS untuk berorganisasi, mengasah keterampilan hukum dengan praktik langsung