Penjajakan Kerjasama antara Fakultas Hukum UNAS dengan STIH IBLAM

Guna meningkatkan kerja sama terkait dengan pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi, pada hari Rabu, 14 Maret 2022 Pimpinan Fakultas Hukum Universitas Nasional menerima kunjungan dari Pimpinan Sekolah Tinggi Ilmu Hukum IBLAM (STIH IBLAM). Wakil Ketua I Bidang Akademik STIH IBLAM Dr. Marjan Miharja, S.H., M.H. dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa STIH IBLAM menawarkan kerja sama yang dapat dilaksanakan oleh Dosen-dosen dari Fakultas Hukum Universitas Nasional dengan Program Studi Hukum STIH IBLAM bidang penelitian, pengabdian kepada masyarakat, Visiting profesor dan kegiatan lainnya yang dapat dikolaborasikan terkait dengan kegiatan akademik dan pengabdian kepada masyarakat.

Prof. Dr. Basuki Rekso Wibowo, SH., MS., Dekan Fakultas Hukum Universitas Nasional menyampaikan sangat berterima kasih atas tawaran kerjasama dari STIH IBLAM terkait dengan bidang-bidang Tridharma Perguruan Tinggi. Kegiatan-kegiatan tersebut dapat dilaksanakan secara bersama antara Dosen-dosen dari Fakultas Hukum Universitas Nasional dengan Program Studi Hukum STIH IBLAM.

| Pameran Photography Lainnya

berita_Prof basuki
Ahli Nilai Nota Kesepahaman Tanpa Bahasa Indonesia Tak Boleh Dibiarkan
JAKARTA, HUMAS MKRI – Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Nasional Basuki Rekso Wibowo menjelaskan...
Read More
WhatsApp Image 2025-12-16 at 10.51
PENYULUHAN HUKUM SMA NEGERI 97 JAKARTA
Dalam upaya meningkatkan kesadaran dan pemahaman hukum di kalangan pelajar, Himpunan Mahasiswa Hukum...
Read More
Universitas_Nasional_Logo
SOP FAKULTAS HUKUM
Keterangan URL SOP 1 PEMUTAKHIRAN KURIKULUM Link SOP 2 VMTS Link SOP 3 MONEV KURIKULUM Link SOP...
Read More
Scroll to Top