Fakultas Hukum

Fakultas Hukum Universitas Nasional

BeritaGaleriKegiatanKerja samaNewsPengumuman

Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Nasional Mengikuti Rapat Koordinasi Organisasi Pengawas Pemilu Bagi Stakeholder Pemilu

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Badan Pengawas Pemilihan Umum (BAWASLU) Republik Indonesia pada hari Senin, 11 Juni 2024 bertempat di Luxury Inn Arion Hotel Rawamangun Jakarta Timur. Kegiatan dibuka oleh Tenaga Ahli Divisi Sumber Daya Manusia, Organisasi, Pendidikan, dan Pelatihan Badan Pengawas Pemilihan Umum diikuti oleh Dosen dan Mahasiswa Fakultas Hukum Universitas Nasional, Tokoh Masyarakat, Organisasi Pendidikan/Ormas, Tokoh Agama, Pemilih Pemila dan Tokoh Perempuan.

Dalam sambutannya Dr. Mustakim, SH., MH., Wakil Dekan Fakultas Hukum Universitas Nasional mengucapkan terima kasih kepada Badan Pengawas Pemilihan Umum yang telah melibatkan Fakultas Hukum Universitas Nasional dalam kegiatan Rapat Koordinasi Organisasi Pengawas Pemilu Bagi Stakeholder Pemilu dan menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini dapat berguna bagi Mahasiwwa sebagai penunjang Surat Keterangan Pendamping Ijazah yang merupakan suatu kewajiban bagi Mahasiswa.

Dalam acara itu tampil 3 (tiga) orang narasumber yaitu Dr. Mustakim, SH., MH., sebagai akademisi Fakultas Hukum Universitas Nasional dengan menyampaikan materi tentang Tantangan Pemilu Berintegritas, Dr. Heru Dian Setiawan, M.Si., Akademisi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Nasional menyampaikan materi tentang Tinjauan Kritis Terhadap Eksistensi Pengawas Pemilu Kabupaten/Kota Pasca Pelaksanaan Pemilu Tahun 2024 dan Mertico Gea Praktisi Hukum dan Pemerhati Pengawasan Pemilihan Umum menyampaikan materi tentang Pembinaan Aparatur Pengawas Pemilu: Tantangan dan Urgensi Dalam Rangka Kebutuhan Penguatan Kelembagaan. Kegiatan ini di moderatori oleh Masisin, SH., MH., Dosen dan juga Ketua Program Studi Sarjana Hukum Fakultas Hukum Universitas Nasional (Msd).

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *